WAKAF SUMUR BOR MASJID AS SHOLIHIN

PATUNGAN WAKAF SUMUR BOR MASJID AS SHOLIHIN

Assalamu’alaikum warrohmatullahi wabarokatuhu

Sahabat, yang dirahmati Allah Subḥānahu Wa Ta’ala. Semoga senantiasa dalam kesehatan dan perlindungan-Nya. Aamiin 🤲🤲.

Sustainable Development Goals (SDGs) merupakan suatu rencana aksi global yang disepakati oleh para pemimpin dunia, termasuk Indonesia, guna mengakhiri kemiskinan, mengurangi kesenjangan dan melindungi lingkungan. SDGs berisi 17 Tujuan dan 169 Target yang diharapkan dapat dicapai pada tahun 2030. Salah satu dari tujuan SDGs tersebut adalah Akses Air Bersih dan Sanitasi. Air Bersih merupakan Sumber Kehidupan. Namun dalam realitanya, tak sedikit daerah dan tempat-tempat tertentu yang masih kesulitan untuk mendapatkan air bersih, terutama pada musim kemarau. Dalam rangka mendukung program SDGs dan untuk kesejahteraan masyarakat, maka Yayasan bangun Kemandirian Bangsa (YBKB Indonesia) turut aktif dalam menyediakan akses air bersih dan sanitasi kepada warga masyarakat melalui program wakaf sumur.

WAKAF SUMUR

Hingga September 2021, alhamdulillah Yayasan Bangun Kemandirian Bangsa (YBKB Indonesia) telah menyelesaikan amanah para muwakif dalam membangun sumur bor untuk tiga lokasi yakni:

  1. Wakaf Sumur Bor Masjid Az Zaitun Gonilan, Kartasura
  1. Wakaf Sumur Bor Masjid Al Hidayah Gumuk, Rogomulyo, Kaliwungu
  1. Wakaf Sumur Bor Masjid Al Fitriyah

WAKAF SUMUR BOR AS SHOLIHIN

Selanjutnya, Yayasan Bangun Kemandirian Bangsa (YBKB Indonesia) mengajak sahabat dermawan bersama-sama membangun sumur bor untuk Masjid As Sholihin berlokasi di dukuh Suruhan, desa Karangwuni, kecamatan Weru, kabupaten Sukoharjo yang wilayahnya dekat dengan barisan bukit kapur.


Lokasi Masjid ini daerahnya berbukit, barbatu, berkapur, dan gersang. Masjid ini memiliki sumur galian, akan tetapi saat musim kemarau sumber air juga kering sehingga masyarakat kekurangan air. Bantuan air bersih biasanya dari PDAM setempat ataupun perorangan. YBKB juga ikut membantu pengadaan air bersih di sekitar desa ini kala musim kemarau. Pamsimas ada tetapi tidak ada dana anggaran untuk penyaluran ke warga masyarakat sekitar masjid As Sholihin (pembelian pralon, jet pump, dan kelengkapan penyaluran air) dan lokasi juga terlalu jauh sehingga tidak memungkinkan untuk diproses penyaluran pamsimas. Pernah juga ada tawaran bantuan dari perorangan, tetapi beliau minta ke warga untuk pembelian pralon dan batu alam dari pihak warga, namun karena kondisi ekonomi warga yang tidak memungkinkan untuk membantu pembiayaan, sehingga tawaran tersebut tidak diterima warga. Warga berharap jika ada bantuan maka warga tidak mengeluarkan biaya tambahan dikarenakan kondisi ekonomi.

Kondisi wilayah di lokasi masjid As Sholihin ini hampir sama dengan masjid Al Fitriyah yang sebelumnya telah dibuatkan sumur bor. Lokasi yang bebatuan berkapur dan gersang ini memerlukan penggalian kedalaman sumur hingga 60 meter dengan biaya yang tidak sedikit untuk ukuran warga setempat.

Lokasi di daerah pegunungan seribu. Lapisan batuan keras kurang lebih 14 meter.

Adapun anggaran untuk pembuatan sumur dimasjid As Sholihin ini berdasarkan info dari masyarakat setempat sebesar Rp.65.000.000,- untuk kedalaman sumur sekitar 60m tersebut. Besar harapan kami agar sahabat dermawan ikut membantu mewujudkan sumur bor dimasjid ini.

Dari Abu Hurairah ra. bahwasannya Rasulullah SAW bersabda:

“Apabila seseorang meninggal dunia, maka terputuslah semua amalnya kecuali tiga macam, yaitu sedekah jariyah, ilmu yang dapat diambill manfaatnya, atau anak saleh yang mau mendoakannya.”
(HR. Muslim)

Mari kita renungkan…..

Jika dari sumur yang kita wakafkan, airnya dipakai untuk berwudhu dan bersuci para Jama’ah Masjid sebelum mereka shalat ataupun melakukan ibadah lainnya.
Dan jika masyarakat sekitar yang kekurangan air memakai untuk kebutuhan sehari-hari.
Berapa banyaknya ganjaran yang akan Allah berikan?

Wakaf Sumur tsb terus mengalir pahalanya dan terus memberikan kebaikan bagi para Pewakif. MasyaAllah.

Jangan lewatkan kesempatan ini. Alirkan Pahala hingga ke Surga. Mari Patungan Wakaf Sumur Bor.

Rasulullah SAW bersabda :

“Wahai Sahabatku, siapa saja di antara kalian yang menyumbangkan hartanya untuk dapat membebaskan sumur itu, lalu menyumbangkannya untuk umat maka akan mendapat surga-Nya Allah Taala.”
(HR Muslim)

UPDATE WAKAF SUMUR BOR keempat UNTUK MASJID ASH SHOLIHIN
Alhamdulillah.. Sudah mendapatkan sumber air bersih yang berlimpah di kedalaman 58 meter.

✍️ Program Wakaf Sumur Bor berikutnya (kelima) adalah permintaan dari takmir Masjid Al Akbar Ds. Genengsari Kec. Polokarto Kab. Sukoharjo
Anggaran Biaya Rp 16.500.000

Lokasi Masjid berada di Kabupaten Sukoharjo bagian timur berbatasan dengan Kabupaten Karanganyar.. yang terletak di bawah gunung Lawu. Dimana Sumur sebelumnya rusak diminta untuk renovasi atau membuat sumur baru.

Rekening Wakaf
BSI-BSM : 713-776-2816
An. Yayasan Bangun Kemandirian Bangsa
Kode Bank 451

Call Center
wa.me/6285353400700

Salam Ukuwah…. 🙏🏻😊
Yayasan Bangun Kemandirian Bangsa